Redirect to TarakanBais

Rabu, 07 September 2011

2 Hari Kesempatan Perbaiki Berkas

. Rabu, 07 September 2011

TARAKAN – Hari pertama seleksi tahap I (pemasukkan berkas pendaftar) penerimaan tenaga kontrak Polisi Kehutanan (Polhut) Dinas Kehutanan, Pertambangan dan Energi (Dishutamben) Kota Tarakan, kemarin (6/9), berlangsung dalam tempo relatif lamban. Lantaran, intensitas kunjungan pendaftar masih satu-dua orang saja di meja pelayanan penerimaan berkas. Padahal, panitia menyiapkan empat meja pelayanan penerimaan berkas yang buka mulai pukul 9 pagi hingga 4 sore. Namun, diperkirakan pada hari terakhir penerimaan berkas (8/9), intensitas kunjungan pendaftar akan mengalami peningkatan signifikan.

Petugas layanan penerimaan berkas akan langsung memeriksa kelengkapan berkas pendaftar. Tatkala didapatkan ada kelengkapan berkas yang kurang lengkap atau tidak memenuhi kriteria yang ditetapkan, petugas akan langsung menginformasikannya kepada pendaftar. “Mereka diberikan kesempatan dua hari (7 dan 8 September, red.) untuk memperbaiki dan melengkapi berkasnya. Jika sampai tanggal 8 September tak juga diperbaiki dan diserahkan kembali ke petugas penerimaan berkas, secara otomatis pendaftar dinyatakan gugur,” ucap Kepala Dishutamben Kota Tarakan, Budi Setiawan kepada Radar Tarakan, kemarin pagi di lokasi penerimaan berkas calon peserta seleksi penerimaan tenaga kontrak Polhut Dishutamben Kota Tarakan, lantai I Gedung Gadis II.

Dari informasi petugas pelayanan penerimaan berkas, pendaftar kebanyakan tidak meyertakan kelengkapan sesuai yang ditetapkan. Seperti, legalisir KTP dan salah menafsirkan kelengkapan surat keterangan bebas narkoba dengan surat keterangan sehat. “Surat keterangan bebas narkoba yang diminta disini, surat keterangan yang dikeluarkan oleh RSUD terkait hasil pemeriksaan kandungan zat aditif didalam tubuhnya. Atau juga bisa memerolehnya di Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda),” ucap Budi.

Selebihnya, setelah proses penerimaan berkas usai dilakukan, bagi peserta yang lulus seleksi berkas maka pada 12 September dapat mengambil nomor peserta tes di sekretariat penerimaan. Nomor peserta ini akan menjadi bukti kehadiran peserta di seleksi tahap II (tes kesehatan) yang akan digelar pada 14 hingga 17 September. “Lokasinya masih dibicarakan, kemungkinan di Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) Gunung Lingkas atau gedung Gadis II ini. Tergantung jumlah peserta tes tahap II nanti,” jelas Budi.

Hasil tes kesehatan diumumkan pada 19 September mendatang. Peserta yang lulus tes kesehatan, berhak menyertai seleksi tahap III (tes fisik) yang akan digelar pada 21 hingga 25 September di Stadion Datu Adil. Pelaksana seleksi, pihak Kepolisian dan Satpol PP Kota Tarakan. “Hasilnya diumumkan pada 26 September. Yang lulus di tes ini, lanjut ke seleksi terakhir (tahap IV), seleksi tertulis pada 27 September yang dirangkaikan dengan psikotes pada 28 September. Pengumuman hasil tes tertulis ini, disampaikan pada 29 September mendatang,” urai pria yang akan memasuki BUP tiga tahun lagi. Materi tes tertulis, kata Budi, seputar pengetahuan umum dan teknis kehutanan. “Lokasinya belum dipastikan, menyesuaikan kapasitas peserta di seleksi tertulis nanti,” jelasnya.

Untuk diketahui, tahun ini hanya 10 tenaga kontrak Polhut yang diterima. Ini merupakan proses rekruitmen Polhut dengan sistem kontrak yang ketiga kalinya dilakukan Dishutamben Kota Tarakan.(ndy)

Sumber : radartarakan (7 September 2011)

Entri Populer

Label

 

Link Banner

Total Tayangan Halaman

Powered By Blogger

Sahabat Tarakan

Tarakan Borneo Lovers is proudly powered by Blogger.com | Template by o-om.com