Redirect to TarakanBais

Jumat, 15 April 2011

Wings Air Akan Terbangi Tarakan-Tawau

. Jumat, 15 April 2011

Garuda Diharapkan Segera Layani Rute ke Tarakan

Wings Air Akan Terbangi Tarakan-Tawau - Ardiz BorneoTARAKAN - Garuda Indonesia masih membutuhkan waktu beberapa bulan lagi untuk memastikan terbang ke Tarakan. Sampai kemarin manajemen Garuda Indonesia sendiri belum dapat memutuskan apakah mereka akan melayani rute dari dan ke Tarakan.

“Sampai saat ini kami belum dapat info. Memang tim kami sudah melakukan survei di Tarakan, namun saya belum dapat laporannya dari manajeman pusat,” kata General Manager Garuda Balikpapan, Setya Budhi.

Dikatakan Setya Budhi, untuk saat ini memang Garuda Indonesia sedang membuka beberapa rute penerbangan baru untuk tujuan wilayah Kalimantan Timur. Namun yang sudah pasti adalah tujuan penerbangan Ujung Pandang (Makassar) dan Jogjakarta. “Tarakan memang sudah masuk progress kita, kepastiannya tinggal menunggu manajemen pusat,” tandasnya saat dihubungi via handphone, kemarin.

Survei yang telah dilakukan pihak Garuda Indonesia di Bandara Internasional Juwata Tarakan adalah mencari visibility airport untuk take off dan boarding pesawat.

Sementara itu, Kepala Bandara Internasional Kelas I Khusus Juwata Tarakan H.Husni Djau SE.MM mengatakan, sesuai informasi dari pihak Garuda, saat ini Garuda memang belum dapat memenuhi permintaan bandara dan pemerintah kota untuk membuka jalur penerbangan internasional dari Tarakan. Itu dikarenakan, saat ini Garuda belum memiliki pesawat yang kecil untuk rute Tarakan ke Tawau-KK (Sabah, Malaysia).

Sementara maskapai penerbangan Wings Air, justru memberi sinyal positif untuk melayani jalur penerbangan internasional dari Tarakan ke Tawau. “Karena mereka (Wings Air) memiliki 11 pesawat tipe ATR 72 seri 500. Itu yang akan dipakai untuk jalur domestik ke Tarakan dan Tarakan-Tawau,” ungkap Husni Djau, di sela-sela menerima kunjungan Komisi V DPR RI, di VIP Bandara Juwata, kemarin.

ATR 72 adalah pesawat penumpang regional jarak pendek bermesin twin-turboprop yang dibangun perusahaan pesawat Perancis-Italia ATR. Pesawat ini memiliki kapasitas hingga 78 penumpang dalam konfigurasi kelas tunggal dan dioperasikan oleh dua penerbang.

Namun demikian, sambungnya, pihak Bandara akan terus berupaya agar pesawat Garuda Indonesia tetap masuk ke Tarakan untuk melayani penerbangan domestik menggantikan Mandala Airlines yang berhenti terbang secara nasional.

“Mudah-mudahan dengan satu flight (Garuda Indonesia) bisa mengcover kebutuhan penumpang karena sekarang load faktor kita 85 persen rata-rata perhari dan terjadi peningkatan harga tiket. Dengan masuknya Garuda kita upayakan untuk menekan harga normal bukan seperti harga yang sekarang,” jelasnya.

Soal peralatan dan ground check, kepala Bandara memastikan tidak ada masalah. “Kami sudah antisipasi, dan kami sangat yakin dalam waktu dekat Garuda sudah bisa masuk,” ujarnya.

Seperti yang direncanakan, pesawat Garuda Indonesia yang akan masuk ke Tarakan adalah jenis Boeing 737 seri 800, satu tingkat dibawah Lion Air seri 900-ER. “Bola sekarang ada di manajemen Garuda. Dari Direktorat Angkutan Udara sama sekali tidak ada masalah. Kami siap memberikan pelayanan,” pungkas Husni Djau. (ddq/ss)

Sumber : kaltimpost (14 April 2011)

Entri Populer

Label

 

Link Banner

Total Tayangan Halaman

Powered By Blogger

Sahabat Tarakan

Tarakan Borneo Lovers is proudly powered by Blogger.com | Template by o-om.com