Redirect to TarakanBais

Kamis, 06 Oktober 2011

Besok, Posko Kebakaran Resmi Ditutup

. Kamis, 06 Oktober 2011

Total Uang Sumbangan Mencapai Rp 88 Juta

TARAKAN - Hingga kemarin, uang sumbangan untuk korban kebakaran Beringin yang masuk melalui pintu Kelurahan Selumit Pantai mencapai angka Rp 88.205.800. Khusus untuk beras, jumlah yang masuk memang sangat banyak yaitu mencapai 7.510 kilogram. “Jumlah penyumbang sudah mencapai 167 penyumbang,” ujar Lurah Selumit Pantai, Eddy.

Para penyumbang tersebut terdiri dari berbagai organisasi masyarakat. Namun ada juga yang langsung dari orang perorang melalui ketua RT.

Dikatakan Eddy, untuk saat ini jumlah beras yang terbagi ke masyarakat memang sudah banyak. Untuk itu, pihaknya mewacanakan akan mengalihkan beras yang ada menjadi dalam bentuk uang, untuk menambah saldo bantuan yang ada saat ini untuk selanjutnya diserahkan kepada masyarakat.

“Beras disini sudah numpuk. Dan kami rencananya mau membagikan perjiwa perkepala keluarga. Termasuk membagikan uang yang ada agar lebih bermanfaat,” tukasnya.

Untuk itu, pihaknya menyarankan kepada masyarakat atau kelompok organisasi masyarakat yang masih berniat untuk menyalurkan sumbangan agar menyalurkannya dalam bentuk uang. “Namun namanya sumbangan kami tidak memaksakan, hanya disarankan saja,” kata Eddy menyarankan.

Pihaknya mengingatkan, posko penanggulangan bencana kebakaran yang dibuka di kantor Kelurahan Selumit Pantai, resmi akan ditutup pada hari Jumat (7/10) besok. Penutupan ini dilakukan agar bantuan yang telah masuk dapat segera disalurkan secara keseluruhan dan tidak menimbulkan masalah di kemudian hari.

Sejauh ini, sambung Eddy, seluruh bantuan yang masuk melalui kelurahan, baik dalam bentuk uang dan barang dapat dipertanggung jawabkan oleh petugas kelurahan sesuai dengan database yang ada. “Sumbangan yang masuk dan diberikan semuanya dimasukkan dalam database kami,” tegasnya.(ddq)

Sumber : radartarakan.co.id (6 Oktober 2011)

Entri Populer

Label

 

Link Banner

Total Tayangan Halaman

Powered By Blogger

Sahabat Tarakan

Tarakan Borneo Lovers is proudly powered by Blogger.com | Template by o-om.com