TARAKAN – Pelaksanaan Ujian Nasional Pendidikan Kesetaraan (UNPK) gelombang pertama 2011 di Kota Tarakan untuk program paket A (setara SD), paket B (setara SMP), dan paket C (setara SMA) telah dimulai Selasa (5/7) kemarin.
Jumlah peserta ujian paket C tahun ini diikuti sebanyak 545 siswa Pusat Kegiatan Belajar Mengajar (PKBM) dan 194 siswa pada paket B. Sementara, 93 siswa tercatat sebagai peserta paket A.
Kepala Dinas Pendidikan Tarakan, Sudirman menyebutkan, pelaksanaan UNPK pada gelombang pertama ini akan berlangsung sekitar dua minggu yang meliputi 5 hingga 8 Juli untuk paket C. Sementara, 12 hingga 14 Juli untuk paket A dan B.
Untuk gelombang kedua direncanakan digelar pada 13 hingga 16 September mendatang untuk paket C, dan mulai 20 hingga 22 September mendatanag untuk paket A dan B. “Pelaksanaannya dilaksanakan di 10 titik di antaranya di SD 018, 009, 010, SMP 6, dan SMA 2 Tarakan dengan mata ujian IPS, IPA, dan kejuruan,” kata Sudirman.
Bercermin dari tahun 2010, minat masyarakat Tarakan menjadi peserta paket C tahun ini meningkat. “Kalau jumlahnya bertambah karena penduduk yang datang yang mencari kerja di kota ini yang hanya bermodalkan ijazah atau apa sambil bekerja,” kata Sudirman kepada Radar Tarakan.
Namun secara rinci, total peserta paket C tahun lalu ia mengaku tak hafal. “Kita bersyukur, minat mereka (siswa paket C, Red.) untuk mendapatkan ijazah paket C setara SMU kian tinggi, selanjutnya kita membantu dalam proses belajarnya,” ujarnya.
Sudirman menambahkan, program paket tersebut tidak dipungut biaya kecuali biaya pendidikan selama di PKBM. “Orang yang mengikuti ujian paket ini berarti dia sudah belajar di PKBM. Artinya yang mendaftarkan mereka PKBM-nya,” jelas Sudirman
Kepala Bidang Pendidikan Luar Sekolah dan Olahraga, Wiyono menambahkan, jumlah buta aksara di kota Tarakan tahun ini diperkirakan mencapai 150 orang. "Namun, kalau mereka mau jujur bisa saja lebih dari itu, karena kebanyakan tidak jujur, tapi kita tetap sosialisasikan kepada masyarakat dari tingkat RT, dengan program PNPM mandiri supaya data itu bisa akurat,” kata pejabat Dinas Pendidikan Tarakan itu.(sur)
Sumber : radartarakan.co.id (6 Juli 2011)
Redirect to TarakanBais
Rabu, 06 Juli 2011
545 Siswa PKBM Ikuti Ujian Paket C
.
Rabu, 06 Juli 2011
Entri Populer
-
Data Health Office (DHO) Tarakan City shows the number of malnourished children under five in Tarakan in 2010 reached 24 cases. The case of ...
-
Severe, Stock Pertamax Also Empty TARAKAN - I do not know what's really going on behind the problem the more prolonged the line buyer...
-
The meeting of the High Wind in Northern Territory TARAKAN - Since Sunday (3 / 7) night, high waves in the waters north of East Kalimanta...
-
Tarakan Borneo - Police from four Police were deployed to help secure the City of Tarakan, East Kalimantan, after the riots in the city. H...
-
Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga (DISBUDPARPORA) Kota Tarakan Alamat : Jl. Jenderal Sudirman No.76 Gedung GADIS I Lantai 4...
-
TARAKAN - Berkat kepedulian dalam bidang kesehatan, Walikota Tarakan, Udin Hianggio mendapatkan penghargaan Ksatria Bakti Husada dari Mente...
-
To regulate the circulation of alcoholic beverages (minol) Tarakan City Government through the Department of Trade Industry, Cooperatives an...
-
Pemerintah Kota Tarakan melalui Dinas Kebersihan, Pertamanan dan Pemakaman Kota Tarakan berencana akan membangun tempat pemakaman umun (TPU)...
-
TARAKAN - Do not become a champion Indonesia Seeking Talent (IMB) on Trans TV, Brandon De Angelo does not mean the boy wonder of brilliant ...
-
Borneo TARAKAN - Proposed change of name to International Airport Jusuf SK Juwata turns raises the pros and cons in the community. Several...
Label
Agama
(23)
Anggaran
(2)
Barongsai
(1)
BAZ
(2)
BBM
(17)
Bencana Alam
(1)
Budaya
(5)
CPNS
(2)
Cuaca
(2)
Ekonomi
(25)
English
(3)
Expo
(1)
Fasilitas
(28)
Galeri Foto
(21)
Gas
(4)
Hiburan
(9)
HUT Tarakan
(2)
Iklim
(1)
Kampus
(1)
Kasus
(4)
Kebersihan
(5)
Kecelakaan
(4)
Kehutanan
(3)
Kejaksaan
(1)
Kelurahan
(4)
Kependudukan
(1)
Kesehatan
(23)
Keuangan
(1)
KNPI
(2)
Komunitas
(4)
Koperasi
(12)
Korupsi
(2)
Kriminal
(26)
KTP
(9)
Lingkungan Hidup
(7)
Lowongan Kerja
(5)
Migas
(2)
Narkoba
(2)
Olahraga
(32)
Pariwisata
(22)
Parlemen
(16)
PDAM
(5)
Pejabat
(1)
Pelayanan
(3)
Pemerintah
(35)
Pendidikan
(80)
Peraturan
(8)
Perbankan
(3)
Perikanan
(1)
Peristiwa
(27)
Perizinan
(1)
Pertambangan dan Energi
(2)
Pertanahan
(1)
Pertanian
(8)
Perumahan
(9)
Peternakan
(2)
PLN
(6)
PNS
(11)
Polisi
(2)
Politik
(7)
Polres
(11)
Prestasi
(38)
Proyek
(8)
Sembako
(1)
Serba Serbi
(8)
Sosial
(8)
Tarakan
(334)
Teknologi Informasi
(14)
Telpon
(1)
Tenaga Kerja
(2)
TNI-AD
(1)
TNI-AU
(4)
Transportasi
(35)
Walikota
(24)
Warga
(2)